Jumat, 24 Desember 2010

6 Foot 7 Foot (Song of Lil Wayne)

Dirilis: 16 Desember 2010
Format: Digital Download
Direkam: 2010
Genre: Hip hop
Durasi: 4:09 Menit
Lebel: Young Money, Cash Money, Universal Motown
Penulis: Dwayne Carter, Jr., Peter Panky, Jr.
Produser: Bangladesh

"6 Foot 7 Foot" adalah lagu dari Lil Wayne dari album studionya yang kesembilan, "Tha Carter IV". Lagu ini resmi dirilis pada iTunes pada tanggal 16 Desember 2010, dan diproduseri oleh Bangladesh, yang juga memproduseri single album sebelumnya, "A Milli".

Lagu ini adalah single andalan yang Wayne tulis setelah ia bebas dari penjara pada tanggal 4 November 2010, walaupun lagu ini adalah single kedua yang dirilis sejak keluar dari penjara, termasuk 2 versi single remix dari rapper Birdman yaitu, "Fire Flame". Sebelum lagu ini resmi dirilis, DJ Drama sempat mewancarai Lil Wayne soal single ini. Dia mengatakan kalau lagu ini awalnya ditujukan untuk rapper T.I., tapi manajer Atlantic records yang juga koordinator Lil Wayne mengatakan kalau lagu itu akan lebih cocok dinyanyikan oleh Wayne sendiri. Kerjasama Lil Wayne dan produser Bangladesh dimulai sejak penggarapan single album sebelumnya, "A Milli" setelah perselisihan soal royalti antara Bangladesh dan Cash Money untuk lagu itu. Dan ini kedua kalinya juga trio (Lil Wayne, Cory Gunz, dan Bangladesh) bekerja sama semenjak mengerjakan lagu "A Milli" pada tahun 2008.

Lagu ini menduduki posisi nomer #9 pada Billboard Hot 100 setelah rilis pada tanggal 23 Desember 2010 dan nomer #3 pada Digital Songs Chart. Dan lagu ini juga terinspirasi dari lagu "Day-O (The Banana Boat Song" milik Harry Belafonte.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar